Gapoktan Jaya Lestari Desa Kerantai Terima Bantuan Intensifikasi Sarpras Perkebunan Kelapa Sawit

SUNGAISELAN – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman menyerahkan bantuan kegiatan intensifikasi sarpras perkebunan kelapa sawit di Kantor Desa Kerantai, Kecamatan Sungaiselan pada Jumat (2/5/2025).

Diketahui, bantuan yang diberikan berupa pupuk dan herbisida untuk Gapoktan Jaya Lestari Desa Kerantai yang didanai oleh Badan Pengelolaan Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) di Bangka Tengah.

Bantuan yang diterima tahap satu semester pertama, yakni pupuk borate sebanyak 1.457 Kg (59 karung), pupuk KCL sebanyak 18.650 Kg (373 karung), pupuk dolomite sebanyak 15.550 Kg (311 karung), pupuk TSP/SP 36 sebanyak 15.700 Kg (314 karung), pupuk urea sebanyak 15.850 Kg (317 karung) dan Herbisida sebanyak 105 liter.

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengatakan sektor perkebunan kelapa sawit ini merupakan salah satu tulang punggung perekonomian masyarakat kita di Bangka Tengah, karena itu peningkatan produktivitas dan kualitasnya sangat penting.

“Bantuan yang diberikan merupakan bentuk komitmen pemerintah pusat dan daerah dalam kegiatan intensifikasi, yaitu peningkatan hasil produksi tanpa harus menambah luas lahan,” ujar Algafry.

Algafry berharap, melalui bantuan ini para pekebun bisa lebih berdaya, hasil panen meningkat, dan bisa berdampak pada kesejahteraan masyarakat Kerantai.

“Manfaatkan bantuan ini sebaik-baiknya, gunakan sesuai fungsi dan yang terpenting, terus tingkatkan kapasitas dan keterampilan dalam bertani secara modern,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Bangka Tengah, Dian Akbarini mengatakan bantuan sapras Gapoktan Jaya Lestari Desa Kerantai berasal dari pusat sebesar Rp1,5 Miliar berupa pupuk dan herbisida.

Lebih lanjut, jumlah yang menerima ada 56 orang pekebun dengan luas lahan 95,3376 hektar, dengan total rincian barang yang akan diterima yakni, urea sebanyak 69.648 Kg, KCL/MOP sebanyak 68.252 Kg, dolomit sebanyak 62.134 Kg, TSP sebanyak 43.836 Kg, borat sebanyak 2.938 Kg, dan herbisida sebanyak 418 liter.

Baca Juga :  Sambangi Bangka Tengah, KPK RI Sosialisasikan dan Tindaklanjuti Pelaksanaan SPI

“Bantuan ini secara teknis akan disalurkan dalam periode 2 tahun dengan 4 kali penyaluran, semoga bermanfaat,” imbuhnya.

Bagikan :
Facebook
WhatsApp

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page

Scroll to Top