NASIONAL

DAERAH, HUKUM, NASIONAL, POLITIK

Antisipasi Pelanggaran Kampanye, Bawaslu Gelar Rapat Bersama 3 Lembaga

  BANGKATENGAH – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) samakan persepsi terkait penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa bersama Kepolisian dan Satuan Pamong Praja pada Kamis (25/01/2024) di Hotel Santika Pangkalan Baru.     Kegiatan yang turut diikuti oleh jajaran Panwaslu Kecamatan se-Bateng, Polres Bateng, Satpol PP Bateng, Sat Intelkam Polsek se-Bateng dan Satpol PP Kecamatan se-Bateng ini diharapkan mampu meningkatkan kapasitas ketiga lembaga dalam menangani pelanggaran dan sengketa yang mungkin terjadi di Bateng selama Pemilu Tahun 2024.     Anggota Bawaslu Bateng, Hatika menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan melibatkan unsur kepolisian dan Satpol PP untuk mengantisipasi adanya dugaan pelanggaran di penghujung masa kampanye dan mendekati masa tenang.     “Di penghujung masa kampanye dan masa tenang kita harus memastikan penanganan pelanggaran itu tepat dan di masa tenang tidak lagi adanya kampanye,” ujarnya.     Kepala Sub Bagian Pengawasan Pemilu dan Hubungan Masyarakat, Dedy Gustyanto menyampaikan bimbingan teknis ini menjadi persiapan dalam menangani Alat Peraga Kampanye (APK) yang mungkin masih tersebar pada masa tenang nanti.     “kegiatan ini ada sangkutannya dalam penanganan terhadap pelanggaran pemasangan APK di masa tenang. Bawaslu dengan Kepolisian dan Satpol PP nanti akan bersama-sama melakukan penertiban terhadap APK melanggar ini”, tuturnya. “Jangan dilupakan dalam penanganan pelanggaran ini mahkotanya adalah administrasi. Jadi administrasinya harus dipersiapkan dan dipenuhi,” tambah Dedy. (*).

DAERAH, HUKUM, KOBA, NASIONAL

Tiga Ponton TI Rajuk Ilegal Siap Garap Merbuk

  KOBA – Aktivitas penambangan timah Ilegal di Kolong Merbuk Eks PT Koba Tin kembali ada aktifitas dari beberapa penambang, setelah lama tak ada aktifitas dari para penambang nakal, kini terlihat Tiga ponton tambang timah jenis rajuk sedang dirakit oleh oknum penambang.   Berdasarkan pantauan dari lokasi, para penambang berada dilokasi sejak 10 hari yang lalu.Menurut keterangan salah seorang penambang A asal Pangkalpinang dilokasi tersebut dirinya haya sebagai pengaws lapangan dan hanya menjalankan perintah dari pemilik peralatan tambang tersebut.   “Saya hanya kerja saja disini dan sudah hampir 10 hari, 4 hari merakit, 6 hari menunggu kepastian dari bos besar apakah lanjut kerja atau seperti apa,” ujarnya. Selain itu A juga mengakui tidak tahu menahu tentang situasi dan kondisi lokasi ini, karena hanya menjalankan perintah saja.   “Kalau bos besarnya saya tidak tahu, tapi saya disini diperintahkan oleh pemilik, karena dia yang koordinir, saya hanya pekerja saja,” jelasnya.   Sementara itu, Kapolsek Koba IPTU Dwi Kurnia Ardiyanto Nugroho yang dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp menghimbau, oknum masyarakat agar tidak melakukan penambangan dikawasan tersebut.   “Jangan ade aktivitas penambangan dikawasan itu, selama belum ade legalitasnya, karena ini di khawatirkan akan ada penolakan dari masyarakat,” tutupnya.(redaksi)

DAERAH, LUBUK BESAR, NASIONAL

Memiliki Potensi, Kades Perlang Jadi Kandidat Penerima Penghargaan Paritrana dari BPJS Ketenagakerjaan

  BANGKA TENGAH – Kepala Desa (Kades) Perlang, Yani Basaroni, menjadi salah satu kandidat prestisius untuk penghargaan paritrana dari BPJS Ketenagakerjaan. Pria Yang sering dipanggil Roni tersebut, berhasil terpilih menjadi wakil dari seluruh kades di Kabupaten Bangka Tengah yang akan mengikuti sesi wawancara di Novotel Pangkalan Baru pada Kamis, 25 Januari 2024. Penghargaan Paritrana merupakan apresiasi dari BPJS Ketenagakerjaan untuk pengelolaan program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) yang dilakukan oleh para Kades yang berprestasi. Penghargaan ini memberikan pengakuan yang luar biasa atas dedikasi dan inovasi yang telah ditunjukkan oleh Kades dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya melalui program-program ketenagakerjaan. Yani Basaroni selaku Kades Perlang, telah melaksanakan berbagai kebijakan dan program yang signifikan dalam memperbaiki kondisi ketenagakerjaan di Desa Perlang. “Kita itu harus memberikan pelayanan terbaik sebagai pelayan masyarakat termasuk penyediaan jaminan sosial untuk para masyarakat Tentu, BPJS Ketenagakerjaan adalah salah satu bentuk pemberian jaminan sosial yang baik untuk masyarakat,” ucapnya kepada awak media. Di bawah kepemimpinannya, program pelatihan keterampilan dan peningkatan produktivitas pekerja lokal telah diimplementasikan, sehingga angka pengangguran di desa tersebut berhasil turun secara drastis dengan jaminan sosial yang terjamin. “Nelayan, petani, pegawai, staf, rt, karus dan masyarakat tentu perlu jaminan sosial untuk mereka agar bisa kerja keras dengan bebas,” lanjut ayah dari 1 orang anak itu. Selain itu, Yani Basaroni juga menekankan pentingnya perlindungan tenaga kerja melalui program Jamsostek yang komprehensif. Ia telah berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat mengenai manfaat dan perlindungan yang diberikan oleh program Jamsostek, serta memastikan bahwa semua pekerja di Desa Perlang terdaftar dengan benar. “Sudah beberapa RT saya yang kemaren menerima manfaat ini serta masyarakat saya. Makanya program jaminan sosial dari BPJS Ketenagakerjaan ini sangat penting bagi masyarakat,” tegas Roni. Melalui inovasi dan program-programnya yang berhasil, Yani Basaroni telah menciptakan efek yang positif bagi masyarakat Desa Perlang. Tingkat pengangguran turun, kesejahteraan pekerja meningkat, dan kesadaran akan pentingnya perlindungan ketenagakerjaan semakin meningkat. Kades Perlang menjadi contoh teladan bagi kades-kades lain di Kabupaten Bangka Tengah dalam upaya memperbaiki kondisi ketenagakerjaan. Yani Basaroni juga memaparkan berbagai pencapaian dan ide-idenya yang telah diimplementasikan selama kepemimpinannya. Ia akan berkompetisi dengan kades-kades lain dari berbagai daerah di Kabupaten Bangka Tengah. Pengumuman pemenang penghargaan Paritrana akan dilakukan dalam waktu dekat setelah sesi wawancara selesai. Desa Perlang dan Kabupaten Bangka Tengah secara keseluruhan berharap Yani Basaroni bisa meraih penghargaan ini sebagai bentuk pengakuan atas kerja kerasnya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program ketenagakerjaan yang inovatif dan berdaya guna.(redaksi)

DAERAH, NASIONAL

Produksi Perikanan Di Bangka Tengah Tahun 2023 Mencapai 30.692 Ton

BANGKA TENGAH – Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencatatkan prestasi positif dalam sektor perikanan tangkap pada tahun 2023. Produksi perikanan tangkap di wilayah tersebut berhasil mencapai 30.692,541 ton, mengalami peningkatan sebesar 3.007,636 ton dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pada tahun 2022, produksi perikanan tangkap di Kabupaten Bangka Tengah mencapai 27.684,905 ton. Kenaikan sebesar 3.007,636 ton ini mencerminkan pertumbuhan yang signifikan dalam sektor perikanan tangkap, menunjukkan potensi dan kontribusi yang besar terhadap perikanan di Bangka Tengah. Sekretaris Dinas Perikanan Bangka Tengah Yardiansyah, selasa (23/01/2024) mengungkapkan, sektor industri perikanan pada tahun 2023 di Bangka Tengah mengalami peningkatan pada tahun 2022 yang lalu. “Peningkatan produksinya cukup tinggi karena bantuan peralatan tangkap dari pemerintah mampu dimanfaatkan nelayan dengan baik,” ungkap Yardi. “Kita pada prinsipnya terus memberdayakan masyarakat nelayan dan sejumlah bantuan peralatan tangkap yang disalurkan kita pastikan memberikan dampak terhadap peningkatan hasil tangkapan,” ujarnya. Yardi juga menjelaskan, produksi perikanan tangkap sebanyak 30.692,541 ton itu berasal dari para nelayan di lima dari enam kecamatan yaitu di Kecamatan Koba tercatat sebanyak 9.897,06 ton, Kecamatan Lubuk Besar 4.826,00 ton, Kecamatan Namang 2.042,10 ton, Kecamatan Pangkalanbaru sebanyak 6.788,55 ton dan Kecamatan Sungaiselan 7.138,82 ton Pemerintah setempat diharapkan terus mendukung dan mempromosikan praktik-praktik berkelanjutan dalam sektor perikanan, guna memastikan kelangsungan produksi yang berkesinambungan dan menjaga ekosistem laut yang sehat. Keberhasilan Kabupaten Bangka Tengah dalam meningkatkan produksi perikanan tangkap menjadi acuan positif bagi daerah-daerah lain untuk mengembangkan potensi perikanan lokal di Bangka Belitung.(mpk)  

DAERAH, HUKUM, KOBA, NASIONAL, POLITIK

Era Susanto Ingatkan Kepala Desa Di Bangka Tengah Netral pada Pemilu dan Pilkada 2024

Batengupdate.com – Wakil Bupati Bangka Tengah Era Susanto ingatkan seluruh Kepala Desa di Bangka Tengah untuk bersikap netral pada pemilu 2024 mendatang, guna menciptakan kondisi politik yang adil dan jujur pada pemilu 2024 mendatang. “Kepala Desa wajib netral, dan tidak boleh tidak netral, apa lagi berpihak kepada salah satu peserta pemilu 2024 mendatang,” ungkap Era Susanto saat ditemui dikantonya, selasa (23/01/2024). Era juga mengatakan jangan sampai sudah di ingatkan , namun tidak netral. Jika hal tersebut masih terjadi maka akan ada sanksi kode etik kepada kepala desa tersebut. “Nanti audah kita ingatkan namun masih ada yang membandel maka akan ada sanksi etik yang akan diberikan kepada ASN atau Kepala Desa yang terbukti tidak netral pada pemilu dan pilkada 2024 mendatang,” ujarnya. “Jika Kepala Desa tidak netral pada pemilu nantinya maka dampaknya akan sangat luas bagi pesta demokrasi di Kabupaten Bangka Tengah, untuk itu wajib netral,” ucap Era. Diharapkan dengan adanya netralitas baik itu dikalangan ASN dan Kepala Desa, pemilu dan pilkada 2024 di Kabupaten Bangka Tengah lebih kondusif dan lingkungan masyarakat akan damai dan terpilih pemimpin terbaik.(mpk)

DAERAH, HUKUM, KOBA, LUBUK BESAR, NAMANG, NASIONAL, PANGKALAN BARU, POLITIK, SIMPANG KATIS, SUNGAI SELAN

548 PENGAWAS TPS SE-BANGKA TENGAH RESMI DILANTIK

Batengupdate.com – Sebanyak 548 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Se-Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) resmi dilantik di 6 kecamatan pada Senin (22/01/2024). Pelantikan ini dilaksanakan  di Gedung Serba Guna Kecamatan Sungaiselan, Gedung Serba Guna MAN IC Bangka Tengah, Gedung Serba Guna Kecamatan Namang, Resto Gale Gale Kecamatan Pangkalan Baru, Gedung Serba Guna Desa Nibung Kecamatan Koba dan Gedung Serba Guna Kecamatan Lubuk Besar. Ketua Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), EM Osykar yang turut menghadiri pelantikan PTPS di Resto Gale Gale Kecamatan Pangkalan Baru berharap PTPS yang telah dilantik dapat menjalankan amanahnya dengan penuh tanggungjawab. “Pelajari dan pahami secara menyeluruh apa tugas dan kewajiban yang harus dilaksanakan PTPS dalam pelaksanaan Pemilu ini, PTPS harus mampu bekerja dengan profesional dan menjaga integritas jangan sampai terlena bahkan tergiur dengan godaan,” tuturnya. Ditempat yang sama Ketua Bawaslu Bateng, Marhaendra Yuliansyah menyampaikan bahwa PTPS yang dilantik ini adalah mereka yang telah lolos dari seleksi administrasi dan seleksi wawancara berdasarkan pedoman dalam pembentukan PTPS. ”Rekan-rekan yang dilantik hari ini adalah orang-orang pilihan, karena sudah lolos seleksi diantara 718 calon PTPS yang mendaftar. PTPS adalah ujung tombak pengawasan, maka dari itu laksanakan tugas sesuai aturan dan jaga marwah lembaga Bawaslu,” ujarnya. Ditempat yang berbeda Anggota Bawaslu Bateng, Muhammad Tamimi yang hadir dalam pelantikan PTPS di Gedung Serba Guna Kecamatan Lubuk Besar mengingatkan agar PTPS harus mampu menjaga sikap sebagai penyelenggara Pemilu. ”Mulai hari ini sahabat PTPS yang telah dilantik harus menjaga etika dalam bermedia sosial, mulai dari pose dengan jari, komen, like, follow, dan hindari untuk membagikan postingan caleg,” ingatnya. Sementara itu Anggota Bawaslu Bateng, Hatika berharap PTPS dapat benar-benar memahami aturan pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara agar pelaksanaan pencoblosan 14 Februari 2024 dapat berjalan lancar tanpa ada kecurangan. “Bapak-ibu harus memahami aturan terkait persiapan serta pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara. Kita harus mengetahui mulai dari  pembentukan TPS dan selesainya proses perolehan suara apakah sudah sesuai dengan aturan atau belum, jangan sampai ada gangguan dalam pelaksanaan pungut hitung nantinya,” imbuhnya. (mpk) sumber : Bawaslu Bangka Tengah

You cannot copy content of this page

Scroll to Top