KOBA – Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (PMBG) di Kabupaten Bangka Tengah masih menunggu surat edaran dari Badan Gizi Nasional.
“Untuk pelaksanaan PMBG di Bangka Tengah masih menunggu surat edaran dan informasi berikutnya dari Badan Gizi Nasional terkait kapan dimulainya pemberian makan gratis ini pada siswa,” ujar Plt. Dinas Pendidikan Bangka Tengah, Pangihutan Sihombing kepada awak media di kantornya, Selasa (14/1/2025).
Dikatakan Pangihutan Sihombing, menunda masih menunggu informasi berikutnya, apakah nanti di Bangka Tengah akan dilaksanakan di seluruh sekolah atau nanti ada sekolah yang jadi samplenya saa.
“Tapi, kami harapkan akan berlaku untuk semua siswa di Bangka Tengah,” sambungnya.
Pangihutan Sihombing mengatakan target PMBG ini diperuntukkan kepada anak usia dini (TK/PAUD), siswa SD, SMP dan SMA sederajat.
“Untuk harga per porsi makan bergizi di Babel itu Rp18.500, cuma tidak tahu apakah sudah fix atau masih ada perubahan, selain itu data jumlah anak PAUD, SD dan SMP memang ada di Kabupaten, sedangkan SMA dari Provinsi,” ujarnya.
“Jumlah siswa SD dan SMP di Bangka Tengah sekitar 31 ribu, di antaranya 22 ribu siswa SD dan 9 ribu siswa SMP, sedangkan PAUD itu ada 5 ribu,” tambahnya.
Disampaikan Pangihutan Sihombing, dalam seporsi makan bergizi harus memenuhi karbohidrat, protein, lemak dan energi yang sudah diatur standarnya.
“Standar gizi PMBG ini tiap sasaran berbeda antara anak PAUD, SD, SMP maupun SMP, semoga dengan program ini gizi anak dapat terpenuhi,” imbuhnya.